CUKUP
Ini cukup melelahkan.
Aku akui ini cukup menguras energi tubuhku, cukup menyiksa setiap hembusan nafasku.
Aku kalah.
Aku selesai.
Aku menyerah.
Aku berhenti.
Aku mengakui jika untuk saat ini aku kalah, pada semesta yang menghujamku dengan takdir tak terharap.
Aku selesai dengan segala harapan dan paksaan yang aku lakukan terhadap takdir.
Aku menyerah pada rasa yang mendera kesetiap saraf nadiku.
Aku berhenti untuk segala caci dan maki tak teringin yang terus terngiang.
Aku ingin lupa dari segala peristiwa menyedihkan ini, yang menghantui di setiap aku terlelap, Aku ingin menghilang dari segala rasa ketidak anggapan, dari rasa penolakan yang selalu di berikan.
Aku lelah!!!
Komentar
Posting Komentar