WARNA ABU ABU
Hai aku yoga
Bagaimana kabar kalian? semoga lebih baik dari hari sebelumnya, dan banyak kelancaran yang datang ya, kali ini aku mau sedikit membahas tentang kehidupan dari sudut pandang yang banyak digunakan namun sering kali tidak di mengerti.
Di umur yg sekarang dengan banyaknya hal yang coba aku pelajari dan pahami, itu merubah cara berfikir dan kehidupan yang aku jalani. Menurutku, hidup bukan hanya tentang baik buruk, bukan tentang benar salah, bukan tentang terluka dan tidak terluka, bukan tentang maju atau mundur, ya pada awalnya aku berfikir seperti, istilahnya tu hidup cuma dua warna hitam dan putih, sampai aku berada di suatu keadaan dan mulai berfikir "kayaknya ini gak hitam atau pun putih, ini lebih ke abu abu", argumen ini cukup punya pondasi yang kuat, dan dasar yang jelas.
Banyak dari manusia yang berpaku pada baik buruk, mereka mengganggap bahwa hidup adalah tentang mencari kebahagian, tidak terluka, tidak menyakitkan, mendapatkan hal baik, dan apakah salah, tentu tidak, namun perlu di garis bawahi bahwasanya pada kenyataan yang sebenarnya hidup adalah tentang bertahan, dan beradaptasi, ini bukan hanya soal mencari kebahagiaan, bukan hanya soal tidak merasa sakit.
Dari banyaknya hal yang terjadi, manusia di paksa membuat pilihan, dan tanpa kita sadari pilihan yang cenderung kita pilih adalah rasa sakit mana yang paling mampu kita tahan, derita mana yang paling mampu kita kendalikan, kecewa mana yang paling tidak mengecewakan. tangis mana yang paling bisa memberi ketenangan, luka mana yang paling mampu untuk di sembuhkan, dan beberapa hal juga tidak layak untuk di pilih berdasarkan 2 pilihan template yang sederhana seperti baik buruk, benar salah, maju mundur, sebab ada banyak pilihan yang di pilih karena sedikit benar, tidak terlalu salah, kurang baik, kurang bagus, mungkin baik, hampir benar, dan juga beberapa moment di kehidupan bisa saja di putuskan dengan cara berhenti, entah selamanya atau hanya sejenak, dan biaa juga dengan cara berputar arah, gak melulu tentang maju dan mundur.
Sedikit rumit memang, tapi sebenarnya ini konsep yang mudah di pahami dan banyak manusia yang secara tidak sadar memiliki pemikiran tersebut, dan pemahaman atas pembahasan kali ini cukup mampu untuk membuat hidup jadi lebih bermakna, dan simplenya segala pilihan yang ingin di pilihan jangan hanya berfokus pada garis yang tampak saja, coba cari pilihan di garis abu abunya, biar kalau ada hal yang terasa beban, bisa sedikit lebih ringan, agar di kerjaan yang terasa melelahkan lebih terasa menyenangkan.
Terimakasih atas waktunya karena telah mau membaca tulisan ini, Dan sampai jumpa di tulisan selanjutnya
Komentar
Posting Komentar